Cara Setting Name Server Sendiri (Child NS) di cPanel
Kali ini saya akan membagikan tutorial ringan yaitu cara membuat / mengatur dns dengan domain kita sendiri ( child ns ) di cPanel. Sehingga nantinya kita bisa menggunakan domain kita sebagai ns, contoh ns1.linuxsec.org, ns2.linuxsec.org .
Syarat agar kita bisa melakukan setting child ns di cPanel adalah cPanel kita harus memiliki fitur " Advanced DNS Editor " .Pertama, kita ping dulu ns asli dari cpanel yang kita pakai.
Setelah itu, kita masuk Advanced DNS Editor.
Lalu pilih domain yang ingin di atur child dns nya.
Lalu masukkan A Record DNS yang akan kita buat dan juga ip address hasil dari ping di step sebelumnya.
Lakukan untuk ns pertama dan ke-dua.
Jika sudah, tinggal ubah ns di panel domain dengan ns yang baru.
Tunggu beberapa menit agar domain resolve ke ns baru.
Nah sekarang domain kalian telah menggunakan child ns / ns pribadi. :D
Sekian tutorial kali ini semoga bermanfaat.
3 komentar untuk "Cara Setting Name Server Sendiri (Child NS) di cPanel"
Silahkan tinggalkan komentar jika ada masukan, pertanyaan, kritik ataupun dukungan. Namun pastikan untuk berkomentar secara sopan.