Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengatasi GPG Error "Public Key is Not Available" di Debian dan Kali Linux

Kali ini saya akan menulis artikel sederhana mengatasi error gpg no_pubkey pada distro Debian beserta turunannya. Hal ini biasanya terjadi saat kita menambahkan repo baru ke sources.list Debian.
Kasus ini pernah saya alami ketika mengupdate repository Kali Linux yang berisi source dari Spotify.

Berikut contoh error nya :
W: GPG error: http://repository.spotify.com stable InRelease: The following signatures couldn't be verified because the public key is not available: NO_PUBKEY D1742AD60D811D58
E: The repository 'http://repository.spotify.com stable InRelease' is not signed.
D1742AD60D811D58 adalah public key untuk Spotify.
Cara fix nya :
sudo apt-key adv --keyserver keys.openpgp.org --recv-keys D1742AD60D811D58

Lalu tinggal update seperti biasa:
sudo apt update

Jika kalian mengalami error no-pubkey seperti diatas, tinggal sesuaikan sendiri id public key nya apa, terus add.

Jika sewaktu waktu kalian menghapus repo dari sources.list , kalian juga bisa menghapus public key nya dengan perintah berikut :
sudo apt-key del D1742AD60D811D58
Oke sekian tutorial kali ini, semoga bermanfaat.

2 komentar untuk "Mengatasi GPG Error "Public Key is Not Available" di Debian dan Kali Linux"

TeddyBear 15 Juli 2017 pukul 00.45 Hapus Komentar
bingung bang
Problem Child 15 Juli 2017 pukul 02.17 Hapus Komentar
bingung gimana bro