Menggunakan Tmux di Ubuntu dan Linux Mint

Menggunakan Tmux di Ubuntu dan Linux Mint - Tmux adalah terminal multiplexer yang memungkinkan kalian untuk membuat, mengakses, dan mengontrol banyak terminal dalam satu screen.Hal ini tentu akan berguna bagi kalian yang bekerja sebagai system administrator atau seorang programmer.
Pertama tentu kita install terlebih dahulu menggunakan perintah :
sudo apt-get update
sudo apt-get install tmux
Setalah itu , jalankan tmux dengan perintah
tmux
Berikut perintah dasar Tmux yang paling sering digunakan :
Ctrl-b + % - membuat panel horizontal
Ctrl-b + " - membuat panel vertikal
Ctrl-b + x - menutup panel
Ctrl-b + q - menampilkan nomor panel
Ctrl-b + o - pindah ke panel selanjutnya
Ctrl-b + { - tukar panel dengan panel sebelumnya
Ctrl-b + } - tukar panel dengan panel sesudahnya
Ctrl-b + atas - pindah ke panel atas
Ctrl-b + bawah - pindah ke panel bawah
Ctrl-b + kanan - pindah ke panel kanan
Ctrl-b + kiri - pindah ke panel kiri
Ctrl-b + t - menampilkan waktu pada panel yang sedang aktif
Ctrl-b + c - membuat jendela tmux baru
Ctrl-b + p - pindah ke jendela tmux sebelumnya
Ctrl-b + n - pindah ke jendela tmux selanjutnya
Mungkin saat kalian merasa lelah dalam keadaan banyak panel yang terbuka di tmux, dan ingin istirahat tanpa menutup semua panel, kita bisa menggunakan fitur detach seperti yang kita lakukan pada screen.
Nah, untuk detach dari tmux bisa gunakan perintah berikut :
Ctrl-b + d
Untuk mengaktifkan kembali tmux yang di detach sebelumnya bisa gunakan perintah :
tmux list-sessions
Ini untuk melihat list session yang di detach.
Kemudian masukkan perintah
tmux attach-session -t 0
Untuk nomor nya sesuaikan dengan yang ada di list.

Baiklah sekian tutorial singkat kali ini, semoga bermanfaat. Jika ada yang kurang jelas silahkan bertanya.

4 komentar untuk "Menggunakan Tmux di Ubuntu dan Linux Mint"

Comment Author Avatar
gan saya pencet ctrl-b+" kok gak bisa
Comment Author Avatar
pindah panel gak bisa yaa, saya pencet sesuai instruksi malah cuman melebar doang
Comment Author Avatar
Trima kasih gan
Karna artikel agan ini, sekarang memanage server jd lebih gampang
Hehehe
Kalo bleh saya kasi saran enakan pake tmux tp di wrap ama apliaksi byobu
Jd lebih sip lagi si tnux

Silahkan tinggalkan komentar jika ada masukan, pertanyaan, kritik ataupun dukungan. Namun pastikan untuk berkomentar secara sopan.