Mengenal Perintah Dasar Tar di GNU/Linux

Mengenal Perintah Dasar Tar di GNU/Linux -  Mungkin kalian biasa membuat arsip file dengan ekstensi .zip. Yup, itu tidak salah. Namun yang perlu diketahui, jika kalian pengguna GNU/Linux, format standar nya adalah tar. Tar sendiri adalah format arsip standar untuk Unix. Oke jadi di tutorial kali ini kita akan membahas sedikit mengenai perintah tar.
Mungkin bair lebih gampang langsung saja ke contoh ya.


Membuat File Tar
Di contoh ini saya ingin membuat file linuxsec.tar yang didalamnya terdapat dua file 1.txt dan 2.txt.
akame@nekopoi:~/tar$ ls
1.txt  2.txt
akame@nekopoi:~/tar$ tar -cf linuxsec.tar *
akame@nekopoi:~/tar$ ls
1.txt  2.txt  linuxsec.tar
Untuk folder juga sama perintahnya. Contoh
tar -cvf linuxsec.tar /var/www/zafkiel.net

Mengekstrak File Tar
Jika ingin mengekstrak seluruh isi file .tar maka perintahnya
tar xvf linuxsec.tar
Jika ingin mengekstrak beberapa file saja maka tinggal ketik nama filenya. Sebagai contoh disini saya ingin mengekstrak file 1.txt saja.
tar xvf linuxsec.tar 1.txt
Jika ekstensi filenya adalah .tar.gz / .tgz maka perintahnya
tar xvzf linuxsec.tar.gz
Jika file nya berupa tar.bz2 / .tbz2 maka perintahnya
tar xvjf linuxsec.tar.gz

Melihat Isi File Tar
Jika kita ingin memeriksa isi file Tar sebelum mengekstraknya bisa dilakukan dengan perintah
tar tfv linuxsec.tar
Contoh output:
akame@nekopoi:~/tar$ tar tfv linuxsec.tar
-rw-rw-r-- akame/akame       4 2018-03-25 18:36 1.txt
-rw-rw-r-- akame/akame       5 2018-03-25 18:36 2.txt
Oke sekarang penjelasan dari beberapa parameter diatas.
  • f - opsi ini adalah untuk memberitau "tar" mengenai file yang akan kita buat ataupun kita ekstrak
  • c - artinya create. untuk membuat file .tar
  • v - adalah verbose. untuk melihat output dari perintah yang dijalankan secara langsung.
  • x - ekstrak file
  • z - untuk menangani file berekstensi tar.gz
  • j - untuk menangani file berekstensi tar.bz2
  • t - untuk melihat daftar file yang tersimpan dalam file arsip

Oke mungkin itu beberapa perintah yang sering digunakan. Untuk perintah lain bisa kalian cek di halaman man. Cukup jalankan perintah
man tar
Sekian tutorial sederhana kali ini, semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Mengenal Perintah Dasar Tar di GNU/Linux"