Membagi File Text Berukuran Besar Menjadi Beberapa Ukuran Kecil di Linux

Membagi File Text Berukuran Besar Menjadi Beberapa Ukuran Kecil di Linux. Kali ini saya akan sharing tentang bagaimana cara membagi satu file yang besar menjadi beberapa file dengan ukuran lebih kecil. Saya sendiri mendapatkan ide untuk sharing ini setelah mendapatkan pertanyaan dari seseorang di fanspage LinuxSec. Untuk kasus di realnya, mungkin ketika kita mendapatkan file log berukuran besar, dan kita ingin membaginya menjadi beberapa ukuran kecil untuk dianalisa.
Untuk membagi file tersebut di linux kita tidak perlu menginstall tool tambahan. Kita bisa gunakan split yang sudah terinstall di sistem.


Sebagai tutorial, disini saya mempunyai satu file yang didalamnya berisi sepuluh baris.
yuyudhn@linuxsec:~$ wc -l file
10 file
yuyudhn@linuxsec:~$ cat file
baris satu
baris dua
baris tiga
baris empat
baris lima
baris enam
baris tujuh
baris delapan
baris sembilan
baris sepuluh
Ini hanya contoh saja ya. Mungkin di kasus yang ingin kalian temui, file tersebut berukuran sampai bergiga giba byte.

Oke langsung saja. Disini saya akan membagi file tersebut menjadi dua file terpisah, yang berarti masing masing file memiliki isi lima baris didalamnya.
yuyudhn@linuxsec:~$ split -l 5 file filebaru
yuyudhn@linuxsec:~$ ls -l | grep file
-rw-rw-rw- 1 yuyudhn yuyudhn       121 Mar 11 18:05 file
-rw-rw-rw- 1 yuyudhn yuyudhn        55 Mar 11 18:14 filebaruaa
-rw-rw-rw- 1 yuyudhn yuyudhn        66 Mar 11 18:14 filebaruab
Ya, untuk file barunya menggunakan akhiran aa, ab, ac, ad, ae, af, dan seterusnya. Untuk mengantinya dengan angka, bisa gunakan parameter -d.
yuyudhn@linuxsec:~$ split -d -l 5 file filebaru
yuyudhn@linuxsec:~$ ls -l | grep filebaru0
-rw-rw-rw- 1 yuyudhn yuyudhn        55 Mar 11 18:17 filebaru00
-rw-rw-rw- 1 yuyudhn yuyudhn        66 Mar 11 18:17 filebaru01
Jika ingin membagi berdasarkan ukuran file, maka gunakan parameter -b. Misal saya punya file berukuran 2GB yang ingin saya bagi menjadi file kecil berukuran 200MB, maka perintahnya
split -d -b 200MB file filebaru
Maka akan dibuat file kecil dengan ukuran masing masing 200MB yang dinamai filebaru00 sampai filebaru09.

Untuk perintah lain, bisa gunakan perintah berikut
man split
Baca juga:


Baiklah sekian tutorial kali ini, semoga bermanfaat. Jika ada yang kurang jelas silahkan tinggalkan komentar.