Cara Membuat Bootable Windows di Linux

Cara Mudah Membuat Bootable Windows dari GNU/Linux. Saya sudah sering sharing tentang bagaimana cara membuat bootable linux dari Windows, ataupun bootable linux dari linux. Nah bagaimana jika memuat bootable Windows dari Linux? Karena tidak semua tool atau aplikasi support, maka kita butuh aplikasi khusus. Dan disini salahsatunya adalah WoeUSB.


Untuk toolnya sendiri open source. Tersedia di GitHub. Namun kalian juga bisa memasang melalui pip. Paket yang akan diinstall adalah woeusb-ng yang didalamnya sudah berisi woeusb dan woeusbgui.

Pertama, kita install terlebih dahulu dependensinya dengan perintah:
sudo apt install git p7zip-full python3-pip python3-wxgtk4.0 

Selanjutnya install woeusb-ng dengan command
sudo pip3 install WoeUSB-ng

Untuk distro lain, kalian bisa cek sendiri di halaman GitHub mereka:
  • https://github.com/WoeUSB/WoeUSB-ng
Selain open source (tentunya), kelebihan WoeUSB adalah karena tool ini mendukung pembuatan bootable untuk Windows Vista, Windows 7, Window 8, Windows 10 semua bahasa.

Karena tool ini berbasis GUI, jadi untuk proses pemakaiannya juga gampang banget. Sama seperti dengan unebootin ataupun rufus.


Oke mungkin sekian dulu sharing kali ini. Jika ada yang ingin ditanyakan atau ditambahkan silahkan komentar.

Posting Komentar untuk "Cara Membuat Bootable Windows di Linux"