Install Gentoo di Raspberry Pi 4

Install Gentoo di Raspberry Pi 4. Oke di tutorial ini saya akan sharing sedikit tentang tutorial instalasi Gentoo di Raspberry Pi 4. Di tutorial ini saya menggunakan image dari Sakaki. Yang kalian butuhkan disini hanyalah sdcard dengan ukuran minimal 2GB dan juga Raspberry Pi. Disini saya menggunakan Raspberry Pi 4 Model B.

Untuk imagenya kalian bisa download disini. Ada dua pilihan image yakni Gentoo 64 Full yang sudah terpasang desktop, dan juga versi Lite tanpa desktop. Saya disini menggunakan versi Lite karena memang saya ingin menjadikan Raspberry Pi 4 saya sebagai mini server.

Download imagenya menggunakan wget.
wget -c https://github.com/sakaki-/gentoo-on-rpi-64bit/releases/download/v1.6.0/genpi64lite.img.xz
wget -c https://github.com/sakaki-/gentoo-on-rpi-64bit/releases/download/v1.6.0/genpi64lite.img.xz.asc
Selanjutnya verify imagenya menggunakan gpg tool.
gpg --keyserver hkp://ipv4.pool.sks-keyservers.net:80 --recv-key DDE76CEA
gpg --verify genpi64lite.img.xz.asc genpi64lite.img.xz
Selanjutnya tinggal ekstrak imagenya ke sdcard. Untuk mengetahui path sdcardnya, kalian bisa cek menggunakan perintah
sudo fdisk -l
Sebagai contoh, disini sdcard saya ada di path /dev/mmcblk0, maka command nya adalah
xzcat genpi64lite.img.xz > /dev/mmcblk0 && sync
Sesuaikan sendiri untuk path nya. Dan jangan sampai salah path karena bisa saja malah kalian menghapus data di sistem kalian.

Booting
Selanjutnya tinggal masukkan sdcard ke raspi, dan booting. Untuk credential defaultnya:
  • default user demouser, password raspberrypi64.
  • root user password raspberrypi64.

Namun masih ada beberapa yang harus diubah atau disesuaikan. Salahsatunya adalah keymaps. Image dari sakaki ini menggunakan keyboard layout UK yangmana bakal berbeda dengan kebanyakan keyboard yang ada di Indonesia. Untuk itu harus diubah dulu. Untuk mengubah layout keyboard kalian bisa baca tutorial berikut:
Selanjutnya adalah mengganti default user serta passwordnya.
su
useradd --create-home --groups "adm,disk,lp,wheel,audio,video,cdrom,usb,users,plugdev,portage,cron,gpio,i2c,spi" --shell /bin/bash --comment "LinuxSec" linuxsec
passwd linuxsec
Untuk user silahkan sesuaikan sendiri. Ini adalah user baru kalian, jadi kalian bebas menentukannya sendiri.
Selanjutnya tinggal hapus demouser setelah user baru dibuat.
sudo userdel --remove demouser
Oke mungkin sekian tutorial kali ini, semoga bermanfaat. Jika ada yang ingin ditanyakan silahkan tinggalkan komentar.

Posting Komentar untuk "Install Gentoo di Raspberry Pi 4"